PENGARUH PENGALAMAN PENDIDIKAN DAN HASIL BELAJAR TERHADAP HASIL MICROTEACHING
Abstract
Pendidikan yang berkualitas bergantung pada kualitas kompetensi yang dimiliki oleh guru. Seorang guru yang berkualitas harus memiliki kualifikasi dan kompetensi. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh antara variabel bebas terhadap variabel terikat. Variabel bebas tersebut yaitu Pengalaman Pendidikan (X1) dan Hasil Belajar (X2), sedangkan variabel terikatnya yaitu Hasil Microteaching (Y1). Jenis penelitian yang digunakan adalah eksplanatori dengan pendekatan kuantitatif menggunakan teknik analisis regresi. Total populasi pada penelitian ini adalah 101 mahasiswa, sedangkan sampel yang digunakan sebanyak 81 responden dengan teknik pengambilan sampel proportional random sampling. Data yang digunakan pada penelitian ini diperoleh dari angket dan dokumentasi. Angket yang dibuat diuji validitas dan reliabilitas oleh ahli dan telah dilakukan uji coba. Dokumentasi dilakukan untuk memperoleh data dari tempat penelitian yang berupa daftar kumpulan nilai mahasiswa. Hasil analisis terdiri dari deskriptif data dan uji hipotesis. Uji hipotesis dilakukan setelah uji prasyarat analisis data terpenuhi yaitu uji normalitas dan linieritas. Berdasarkan hasil analisis diperoleh kesimpulan yaitu ada pengaruh yang signifikan Pengalaman Pendidikan dan Hasil Belajar yang mempengaruhi Hasil Microteaching sebesar 32,3%.
Kata kunci: pengalaman pendidikan, hasil belajar, hasil microteaching
Penulis yang menerbitkan karya ilmiahnya di Likhitaprajna setuju dengan ketentuan berikut: manuskrip yang diajukan dan dipublikasikan tetap menjadi hak publikasi penulis dengan karya yang dilisensikan secara bersamaan di bawah Lisensi Internasional Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.